• company.vifxjogja@gmail.com
  • (0274) 2924181
News Photo

Gold Analysis Report

Gold Analysis

Jumat, 5 Agustus 2022, 08:00 WIB

 

Data pergerakan harga hari sebelumnya

Open: 1765.45 | High: 1794.75

Close: 1790.60 | Low: 1763.06

 

Support-Resistance hari ini

Pivot: 1782.80

R1: 1802.55 | S1: 1770.86

R2: 1814.49 | S2: 1751.11

R3: 1834.24 | S3: 1749.17

Daily Average: 24 poin

 

Harga emas menguat pada hari Kamis dan berhasil mencatatkan level tertinggi baru dalam sebulan terakhir seiring melemahnya mata uang Dollar dan imbal hasil obligasi AS. China kemarin dikabarkan menggelar latihan militer sehari setelah kunjungan Juru Bicara Kongres AS Nancy Pelosi ke Taiwan. Aksi tersebut menambah panas hubungan antara AS dan China sehingga mendorong investor untuk beralih ke logam mulia sebagai aset safe haven. Perhatian pelaku pasar hari ini akan tertuju pada data tenaga kerja dari Amerika Serikat yang sementara ini diprediksi menyerap pekerja baru lebih sedikit dari bulan lalu.

 

Emas pada perdagangan pagi ini dibuka di kisaran harga $1.791/ons dengan bias bullish dan tampaknya akan mencoba mengincar level harga psikologis 1800 yang juga menjadi area resistance kunci. Pergerakan di atas level psikologis akan menopang bullish lanjutan mengincar resistance yang lebih tinggi di area 1815. Untuk sisi bawahnya, level pivot harian 1783 akan menjadi support terdekat yang akan menopang harga emas jika terjadi koreksi turun akibat faktor profit taking. Jika gagal bertahan di atas area pivot, harga emas akan mengalami tekanan bearish lanjutan yang dapat memicu penurunan lebih dalam menuju area 1770.

 

Jadwal rilis data ekonomi hari ini:

19:30 WIB: US Non-Farm Employment Change

Previous: 372k | Forecast: 250k

19:30 WIB: US Average Hourly Earnings

Previous: 0.3% | Forecast: 0.3%

19:30 WIB: US Unemployment Rate

Previous: 3.6% | Forecast: 3.6%

Bagikan Berita Ini

Komentar

Apakah Anda ingin mendapatkan layanan berkualitas kami untuk Investasi?